SALAH SATU upaya merealisasikan visi melestarikan khazanah Islam ala Ahlussunnah wal jamaah dan menumbuhkan penulis yang mampu melahirkan karya berkualitas, sebagaimana yang telah diteladankan ulama salaf sebagai salah satu upaya mengembangkan dakwah islamiyah, Pustaka SIDOGIRI mensosialisasikan buku terbitannya dengan mengadakan pelatihan, kursus, launching buku baru di forum tertentu .
Pada malam Jumat (04/05) lalu, Pustaka SIDOGIRI menggelar launching buku “DI MANAKAH ALLAH? Bunga Rampai Dialog Iman-Ihsan”, di timur gedung MMU As-Suyuthi. Acara tersebut berlangsung meriah, meskipun digelar pertama kali di Pondok Pesantren Sidogiri. Karena, selain dihadiri oleh ribuan santri PPS, acara itu juga dihadiri oleh para wali santri dan alumni PPS.
“Lokasi acara sengaja ditempatkan di tempat terbuka, gedung MMU As-Suyuthi yang berdekatan dengan Balai Tamu PPS, untuk memancing perhatian tamu, wali santri, maupun para alumni PPS untuk ikut menyaksikan,” ujar Tata Usaha Pustaka SIDOGIRI, Muhammad Ali.
“Sebab, bila pada malam Jumat legi para wali santri maupun alumni PPS yang berziarah ke pesarean (makam) masyayikh PP. Sidogiri relatif banyak,” lanjutnya.
Yang lebih seru lagi, selain pementasan rebana al-banjari, pada Launching itu dibuka dengan pembacaan surat al-Fatihah, dilanjut dengan petasan kembang api. Pembukaan dipasrahkan kepada Kadiv Produksi PS, Alil Wafa.
Dalam sambutannya, ia banyak menyampaikan sinopsis buku “DI MANAKAH ALLAH? Bunga Rampai Dialog Iman-Ihsan”. Menurutnya, di samping mengharap barakah, dengan membaca buku tersebut diharapkan iman kita dapat bertambah kuat.
“Karena buku ini merupakah kumpulan pertanyaan-pertanyaan tentang teologi dan tasaawuf yang dijawab langsung oleh Pengasuh Pondok Pesantren Sidogiri, KH. A. Nawawi Abd. Djalil dalam rubrik sowan di Buletin Sidogiri (BS) mulai edisi pertama sampai edisi lima puluh,” ungkap Alil. Untuk itu, lanjut staf pengajar MMU Tsanawiyah itu, buku ini sangat penting untuk dimiliki sebagai pegangan hati, supaya iman-ihsan kita semakin kuat dan selamat dari pemahaman akidah yang menyalahi ahlusunah waljamaah.
Tak kalah saing lebih seru, pada launching itu juga diadakan pengundian hadiah bagi seribu pemesan pertama buku serial tersebut. Sebelum buku itu terbit, jumlah para pemesan telah mencapai seribu lebih.
M. Husni Mubarok/PS
Jika menurut sobat artikel ini bermanfaat, silahkan vote ke Lintas Berita agar artikel ini bisa di baca oleh orang lain.